Bertanding di San Siro, tuan rumah Milan menguasai jalannya laga sejak babak pertama. Rossoneri mengawali pesta golnya ke gawang Parma lewat aksi Clarence Seedorf saat laga memasuki menit ke-8.
Seedorf menjebol gawang Parma usai mendapat umpan terobosan dari Zlatan Ibrahimovic. AC Milan kemudian menggandakan keunggulannya menjadi 2-0 lewat gol Antonio Cassano pada menit ke-17.
Di babak kedua, Milan kembali menambah dua gol. Kedua gol ini dicetak oleh Robinho yang masuk menggantikan Seedorf pada menit ke-58.
Gol pertama Robinho lahir pada menit ke-61 memanfaatkan asist dari Cassano. Tiga menit berselang, Robinho kembali menjebol gawang Parma yang dikawal Antonio Mirante dan membawa AC Milan unggul 4-0.
Parma mencoba mengejar ketertinggalannya. Bahkan untuk meningkatkan daya gedor timnya, pelatih Parma Pasquale Mariano melakukan beberapa pergantian. Namun hingga laga usai, Milan tetap memimpin 4-0.
Kemenangan ini membuat posisi Milan di puncak klasemen semakin kokoh. Pasukan Massimiliano Allegri masih berada di posisi teratas dengan koleksi 52 poin dari 25 pertandingan.
Susunan Pemain
Christian Abbiati, Thiago Silva, Alessandro Nesta, Luca Antonini, Massimo Oddo, Mark Van Bommel, Clarence Seedorf/Robinho (58'), Alexander Merkel M, Gennaro Gattuso/Mathieu Flamini (63'), Antonio Cassano, Zlatan Ibrahimovic/Pato (68')
No comments:
Post a Comment